Hotman Paris: Kisah Anak Kampung Tapanuli Hingga Menjadi Pengacara Elit Kebanggaan Negeri

0
1113
sumber gambar : https://celebrity.okezone.com/read/2020/05/09/33/2211539/jual-apartemen-rp30-m-hotman-paris-ingin-pindah-ke-bali
sumber gambar : https://celebrity.okezone.com/read/2020/05/09/33/2211539/jual-apartemen-rp30-m-hotman-paris-ingin-pindah-ke-bali

Apakah Anda tahu jika Hotman Paris yang bergelimang harta dulunya hanya digaji 182 ribu rupiah?

Hotman Paris yang memiliki nama lengkap Hotman Paris Hutapea, lahir di desa kecil Tapanuli Utara 20 Oktober 1959. Berbeda dengan Hotman hari ini, kehidupan Hotman semasa kecil terbilang cukup sederhana.

Sebetulnya, Hotman hidup dalam keluarga yang cukup mapan. Ayahnya adalah seorang pengusaha di bidang otomotif yang terpandang.

Namun, kehidupan Hotman kecil tidak manja. Dia harus ke sawah, membersihkan rumah, dan membantu orang tuanya bekerja.

Bersama 9 saudaranya, Hotman, sedari kecil diajarkan orang tuanya untuk selalu bekerja keras dan menghargai uang. dalam mengasuh Hotman kecil dan 9 saudaranya yang lain, orang tua Hotman selalu menanamkan prinsip bahwasanya pendidikan adalah faktor penting yang harus ditempuh untuk meraih kesuksesan.

Menjadi pengacara hebat dengan tarif jasa milyaran rupiah seperti saat ini tak pernah ada dalam bayangan Hotman Paris sebelumnya.

Hotman muda sama sekali tidak memiliki cita-cita menjadi seorang pengacara ataupun ahli hukum. Bahkan, dia menganggap kalau mahasiswa yang berkuliah di fakultas hukum adalah orang-orang buangan

Sewaktu muda, beliau memiliki cita-cita menjadi seorang insinyur. Usaha untuk menjadi seorang insinyur membuat Hotman mengikuti seleksi ujian masuk di ITB.

Tapi, usaha tersebut gagal. Impianya untuk menjadi seorang insiyur kandas, karena dia tidak lolos seleksi. Tidak berhenti begitu saja, dia memantapkan hati untuk mengambil pendidikan di Universitas Parahyangan Bandung di Fakultas Hukum.

Fakultas yang pernah dia anggap sebagai tempat orang-orang buangan. Meskipun demikian, Hotman mampu menyelesaikan pendidikanya hanya dalam waktu 3,5 tahun saja.

Menjadi salah seorang lulusan terbaik menjadikan Hotman memiliki karir yang cukup gemilang di bidang hukum. Selepas kuliah, Hotman diterima bekerja di kantor pengacara OC Kaligis yang terkenal sebagai tempat pengacara kelas atas.

Di kantor ini juga Hotman menghasilkan gaji pertamanya yang hanya sebesar 182 ribu rupiah. Untuk meminimalisir pengeluaran, Hotman memilih menggunakan kendaraan umum seperti bus kota.

Namun, tak lama setelah itu, Hotman pindah ke kantor Nasution Lubis Hadiputranto yang dimiliki oleh mendiang Adnan Buyung Nasution.

Karier Hotman terus meningkat dan bekerja di beberapa firma hukum ternama, termasuk di antaranya adalah Makarim & Taira S serta firma hukum Australia Freehill, Hollingdale & Page. Pada tahun 1998, Hotman memilih untuk bekerja secara mandiri dan tahun 1999 berdirilah Hotman Paris Hutapea & Partners.

Sebelum itu, Hotman muda juga pernah bekerja di Bank Indonesia sebagai karyawan umum. Namun, setelah satu tahun berkarir di tempat tersebut Hotman justru keluar.

Alasan dia keluar dari pekerjaan yang saat itu banyak diminati orang adalah ia tak bisa menjadi orang kaya hanya dengan bekerja menjadi karyawan.

Setelah berhasil mendirikan firma hukum Hotman Paris Hutapea & Partners, Hotman juga berhasil menangani ratusan kasus hukum. Kliennya pun juga tidak main-main, mencakup seluruh golongan masyarakat, kebanyakan dari mereka adalah pebisnis, selebritis, hingga pejabat.

Saat ini, banyak orang menjuluki Hotman sebagai โ€œPengacara Rp 30 Miliarโ€ karena konon pakaian dan aksesoris yang dikenakannya sehari-hari senilai angka tersebut. Akan tetapi biarpun hartanya berlimpah, Hotman Paris termasuk sosok pengacara yang bisa membaur dengan siapa saja.

Tidak hanya berprofesi sebagai pengacara, beberapa tahun belakangan dia juga diketahui tengah menekuni bisnis properti. Dia mempunyai ratusan ruko serta beberapa villa yang yang Ia sewakan. Harga ruko yang biasa dijadikan perkantoran tersebut cukup fantastis, yakni mencapai ratusan juta rupiah.

Semua hasil yang dicapai Hotman saat ini tidak datang dengan sendirinya, semuanya berawal dari kedisiplinan dan kerja keras.

Selain itu ia juga berani dalam mengambil keputusan-keputusan penting yang sangat menentukan arah hidupnya.

Terlepas dari semua itu, hal paling ringan yang dia lakukan setiap hari adalah bangun ketika hari masih subuh dan memulai bekerja.

https://www.tribunnews.com/seleb/2019/07/25/profil-lengkap-hotman-paris-dari-kisah-masa-kecil-perjalanan-karier-hingga-fakta-menarik

https://www.kapanlagi.com/showbiz/selebriti/ingin-bertani-ternak-bebek-di-bali-hotman-paris-jual-apartemen-mewahnya-seharga-rp-30-miliar-64be51.html

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here